Alasan Kenapa Indomaret dan Alfamart Selalu Berdekatan

Post a Comment
Mengapa Indomaret dan Alfamart selalu Berdekatan? Padahal kedua minimarket ini tidak satu grup dan bersaing meraih konsumen.

Alasan Kenapa Indomaret dan Alfamart Selalu Berdekatan

Minimarket dengan konsep franchise ini kehadirannya dapat ditemui hampir di setiap sudut kota di Indonesia.

Lokasi berdiri yang dekat antara Indomaret dan Alfamart ini merupakan suatu hal unik yang perlu kamu ketahui. Tentunya hal ini bukan karena tidak disengaja.

Alasan Kenapa Indomaret dan Alfamart Selalu Berdekatan

Mengapa Indomaret selalu berdekatan dengan Alfamart?

1. Adu Persaingan Head to Head
Indomaret dan Alfamart bersaing secara sehat dan head to head langsung di salah satu wilayah atau lokasi. Keduanya ingin menunjukan eksistensi masing-masing.

Sebenarnya ini memberikan pelajaran yang baik. Dalam bahasa Sunda ada pepatah "rejeki teu pahili-hili, bagja teu paala-ala". Artinya, masing-masing sudah ada rezekinya. Tinggal usaha saja dimaksimalkan tanpa perlu berebut apalagi saling menjatuhkan.

Lihat saja, apa manajemen ataupun karyawan Indomaret dan Alfamart pernah ribut? Nggak kan? Bagus itu! Contoh yang baik.

2. Membidik pasar yang lebih luas

Indomaret dan Alfamart sama-sama membidik pasar yang lebih luas. Strategi marketing mereka adalah menjangkau pasar yang sama di wilayah yang sama.

3. Pasar yang sangat besar

Indomaret dan Alfamart tidak takut bersaing di tempat yang sama dikarenakan keduanya sama-sama tahu bahwa pasar yang mereka bidik adalah pasar yang sangat besar. Kehabisan konsumen tidak akan pernah menjadi kendala yang mereka tidakuti karena memang hal tersebut tidak akan terjadi.

4. Target penambahan gerai yang marathon

Indomaret sebagai market leader (pemimpin pangsa pasar) dari bisnis mini market ini telah memiliki lebih dari 3000 gerai, disusul oleh Alfamart sebagai kompetitor utama. 

Walaupun telah menjadi ikon dari keberadaan mini market di Indonesia, keduanya tidak henti melebarkan sayap kejayaannya. Baik Indomaret maupun Alfamart memiliki target penambahan gerai yang tidak tanggung-tanggung. 

Keduanya seakan melakukan marathon dalam pembukaan gerai, tidak peduli walaupun gerai baru harus dibuka berdekatan dengan sang pesaing.

5. Mengusung keunggulan yang berbeda


Sekilas Alfamart dan Indomaret terlihat tidak jauh berbeda, apalagi di mata para konsumen. Keduanya seakan saudara yang memiliki banyak kesamaan. 

Namun ternyata keduanya mengakui bahwa mereka memiliki keunggulan masing-masing. Konsep bisnis yang dibawa berbeda, nilai tambah yang ditawarkan pun berbeda. 

Ada yang mengusung keunggulan dari segi harga yang lebih murah, kapasitas toko yang lebih luas, pelayanan yang lebih ramah, maupun suasana yang lebih nyaman. Kesemua hal yang ditawarkan antar kedua toko dianggap menjadi nilai lebih yang membedakan dengan pesaingnya.

Itu dia Alasan Kenapa Indomaret dan Alfamart Selalu Berdekatan. Nyatanya keduanya tetap eksis dan berkembang. Justru "di mana ada Alfamaret di situ ada Indomaret" menjadi brand tersendiri bagi keduanya. Kompak! Salut deh!

Semoga Alfamart, Indomaret, dan minimarket lainnya selalu memberikan pelayanan yang baik, ramah, murah, jangan pernah ada tipu-tipu ya!

Sumber

Related Posts

Post a Comment

Contact Form

Name

Email *

Message *